Nasi Box adalah nasi yang dihidangkan dalam varian sayuran yang segar dan lauk pauk yang dibungkus dalam wadah kotak/box, baik box kardus atau box Styrofoam dan lainnya yang banyak bisa kita dapatkan di sekitar wilayah Bali. Nasi box ini banyak sekali yang menjual terutama pada warung makan besar, warung makan kecil atau restoran yang menyediakan Jasa Catering atau Delivery Makanan
Nasi box pada dasarnya bermula ketika masyarakat mengadakan ritual sembahyang. Biasanya disertai dengan memberikan sesajen berupa hasil olahan ataupun hasil alam sebagai ungkapan rasa syukur masyarakat terhadap berlimpahnya hasil alam yang di anugrahkan sang maha kuasa kepada mereka.
Jika sembahyang selesai biasanya sesajen akan di tinggalkan sebagian di tempat yang menurut mereka keramat dan sebagiannya lagi bisanya dibawa lagi dan kemudian saling bertukaran dan dibagikan kepada para peserta ritual tersebut sebagai bawaan atau berkat
Setelah islam masuk ke nusantara, adat istiadat dari masyarakat hindu-buddha tidak begitu saja ditinggalkan. Namun oleh para ulama islam peradaban hindu-buddha tersebut banyak diadopsi dan tetap dilestarikan sehingga menjadi akulturasi antara peradaban hindu-buddha dan islam sampai saat ini..
Setelah kertas karton atau kardus di produksi secara massal, sehingga nasi berkat yang tadinya hanya di bungkus oleh daun berubah menjadi kemasan kardus atau styrofoam.
Nasi Box seringkali digunakan untuk hidangan makanan yang sering dijadikan sebagai simbol perayaan di bali, ungkapan syukur terhadap yang maha kuasa, dan tujuan lainnya tergantung pada orang yang mengadakan acara tersebut.
Nasi Box memang sangat fleksibel untuk menu makanan dalam acara apapun. Selain praktis dan murah, penyajian Nasi Box tidak membutuhkan banyak tenaga
Kenapa Menu Nasi Box ini seringkali atau banyak dijadikan pilihan untuk acara-acara yang melibatkan banyak orang? Seperti yang telah dijelaskan di atas, ini karena faktor praktisnya. Terlebih dengan menggunakan Nasi Box akan sangat banyak menghemat waktu dan biaya.
Keuntungan yang didapat memilih nasi kotak untuk berbagai acara adalah penyajian makanan lebih rapi karena dikemas dalam kotak dan masing-masing masakan diletakkan dalam sekat-sekat. Makanan kotak memiliki penyajian yang khas dan rapi sehingga membuat menu yang lain tidak saling bercampur.
Berbeda dengan nasi bungkus yang dikemas dengan ala kadarnya dan cenderung menu lain bercampur dengan nasi. Ini karena biasanya nasi bungkus langsung dimakan dan dihabiskan. Meskipun sudah dingin dan tidak hangat, nasi kotak tetap enak untuk disantap dan kondisinya higienis karena terlindung oleh kotak nasi tertutup.